BLOGGER TEMPLATES AND IMVU Layouts »

Sunday, December 2, 2012

Piala Konfederasi: Italia Satu Grup Dengan Brasil

Merujuk pada hasil drawing yang dilakukan hari ini, Minggu (2/12) dinihari WIB di Sao Paulo, tuan rumah Brasil berada satu grup dengan Italia, runner up Piala Eropa 2012.

Brasil dan Italia berada di Grup A, bersama dengan juara Asia Jepang dan Meksiko, kampiun dari Concacaf.

Sementara Grup B ditempati oleh juara dunia Spanyol bersama dengan Uruguay, Tahiti dan juara Afrika, yang masih akan ditentukan pada 10 Februari di ajang Piala Afrika.

Adapun kompetisi akan dilangsungkan pada 15-30 Juni tahun depan di enam kota berbeda.

Hasil drawing fase grup Piala Konfederasi 2013:
Grup A: Brasil, Jepang, Meksiko, Italia
Grup B: SPanyol, Uruguay, Tahiti, juara Afrika

Match Preview AFF Suzuki Cup 2012 - Grup B: Malaysia - Indonesia

Indonesia akan menjalani laga menentukan di pertandingan terakhir Grup B AFF Suzuki Cup 2012 melawan Malaysia di Stadion National Bukit Jalil, Sabtu (1/12) malam WIB, untuk mendapatkan tiket ke semi-final.

Di pertandingan ini, tim Merah Putih sudah bisa diperkuat sejumlah pemain yang di laga sebelumnya menjalani sanksi kartu merah, dan cedera, seperti Endra Prasetya, Handi Ramdhan, dan Tonnie Cusell. Kehadiran pemain ini, terutama Handi, yang akan mampu untuk menutup lubang di pertahanan setelah Wahyu Wijiastanto diskors.

Di lain sisi, kehadiran Endra di bawah mistar akan membuat Nil Maizar mengalami dilema dalam menentukan kiper utama. Sebab, Wahyu Tri Nugroho bermain gemilang ketika mengalahkan Singapura 1-0.

Nil kemungkinan tidak akan melakukan perombakan besar-besaran terhadap the winning team. Ditambah permainan Indonesia lebih baik dibandingkan ketika bermain imbang 2-2 melawan Laos. Indonesia cukup membutuhkan hasil imbang untuk mendapatkan tiket ke semi-final.

Pertandingan terakhir melawan Singapura memperlihatkan skema permainan Indonesia menguras stamina pemain lawan di babak pertama, dan akan mengalami perubahan menjadi agresif di babak kedua, sehingga Indonesia bisa bermain cepat.

Sementara itu, pelatih Datuk K Rajagopal menyimpan keyakinan tim besutannya bakal meraih kemenangan di laga pamungkas tersebut. Malaysia wajib meraih kemenangan bila tidak ingin menelan kegagalan di hadapan publik sendiri.

Sedangkan gelandang Wan Zack Haikal mengingatkan rekan-rekannya agar tidak terlena dengan skor besar ketika menggilas Laos 4-1. Menurutnya, kemenangan atas Indonesia menjadi harga mati yang wajib diraih Harimau Malaya.

Real Madrid Menangi Derby

Real Madrid memperbaiki jalan persaingan gelar juara Primera Liga Spanyol setelah menundukkan Atletico Madrid 2-0, Sabtu (1/12) malam waktu setempat.

Laga tersebut tak hanya merupakan derby ibukota, tetapi juga sangat menentukan dalam posisi kedua tim di papan atas klasemen. Atletico terus menguntit Barcelona di peringkat kedua dengan selisih tiga poin sebelum pertandingan ini, sementara kekalahan Madrid dari Real Betis pekan lalu membuat mereka tercecer dengan selisih 11 poin dari puncak klasemen.

Dominasi Madrid sejak menit pertama pertandingan membuahkan hasil pada menit ke-16. Cristiano Ronaldo melepaskan tembakan bebas yang tidak mampu diatasi Thibault Courtois. Gol ini menyebabkan semangat tuan rumah bangkit kembali sehingga Atletico lebih banyak harus mempertahankan diri.

Radamel Falcao tak banyak memberikan kontribusi karena terus mendapat kawalan ketat dari Sergio Ramos. Sebuah insiden sempat terjadi ketika Falcao disikut Ramos, tapi wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran. Di akhir babak pertama, Falcao akhirnya beraksi dengan melakukan kombinasi umpan bersama Koke. Bola kemudian diterima Gabi Fernandez, tapi sebelum sang kapten sempat melepaskan tembakan, Madrid mampu mengatasinya.

Di babak kedua Madrid terus menguasai pertandingan, Sejumlah peluang dilahirkan Ronaldo melalui kerja sama dengan Karim Benzema dan Mesut Ozil. Ronaldo memperoleh peluang menambah gol melalui eksekusi tendangan bebas, tetapi kali ini Courtois berhasil membacanya.

Menit 66, Ozil menggandakan keunggulan Madrid. Menerima umpan Ronaldo, Ozil berdiri bebas dan melesakkan tembakan keras yang mengoyak jala gawang Atletico.

Kepercayaan diri terus menaungi Madrid. Dua kali berturut-turut mereka memperoleh kesempatan menambah gol. Menit 77, tendangan bebas Ronaldo menghantam mistar sedangkan tiga menit berselang upaya Ozil mengenai tiang.

Meski keinginan Madrid menambah gol tidak terwujud sampai pertandingan berakhir, kedudukan tetap 2-0 berpihak kepada mereka.

 
Manchester United